Kondisi Pada Bagian Rumah Ini Rentan Jadi Sarang Tikus

1. Kondisi yang hangat, aman serta tersembunyi

Tikus menyukai tempat yang kering dan tersembunyi. Biasanya tempat ini juga dirasa oleh mereka cukup hangat dan aman untuk membangun sarang. Selain aman untuk berlindung, mereka juga mencari tempat bersarang yang aman untuk berkembang biak dan membesarkan anak-anak mereka. Beberapa tempat di dalam rumah yang sesuai dengan kondisi ini antara lain, atap rumah, gudang maupun ruangan kosong yang jarang dimasuki oleh manusia.

2. Kondisi dekat dengan sumber makanan dan minuman

Biasanya tikus juga akan membangun sarang di area tersembunyi yang dekat sumber makanan dan air, serta di tempat yang berguna bagi mereka untuk menyimpan makanannya. Area dapur menjadi bagian rumah yang sesuai dengan kondisi ini, biasanya tikus bersembunyi dibalik lemari atau area sempit di dapur lainnya.

Guna mencegah rumah Anda dijadikan tempat potensial bagi mereka untuk bersarang dan berkembang biak, segera gunakan Lem Tikus Cap Gajah sebagai solusi pembasmi tikus yang efektif. Dengan kemasan tube, lem tikus ini sangat praktis dan ekonomis untuk Anda gunakan di rumah.

Cukup oleskan lem secara melingkar dan sesuai kebutuhan di atas permukaan wadah yang mudah dilipat dan dibuang. Lalu, taruh umpan di atasnya dan simpan di bagian rumah yang biasa tikus terlihat. Dengan kualitas daya rekat lem yang super lengket, saat tikus terjebak dipastikan tidak bisa kabur.

Lem tikus ini tidak mengandung racun dan tanpa bau, sehingga aman untuk Anda gunakan di dalam rumah. Tikus membandel di rumah musnah, kenyamanan dan kesehatan Anda bersama keluarga saat #dirumahaja pun maki terjaga. Basmi tikus sekarang, beli di Godrej Official Store .

1 2
Kembali